JAKARTA, RETENSI.ID – Sebuah statement menjadi pembicaraan di perayaan Seabad NU yang diadakan di Jawa Timur pada Selasa (07/02/23). Pasalnya Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Sandiaga Uno mengatakan bahwa dirinya tak ingin melanjutkan permasalahan hutang yang dimiliki oleh Anies Baswedan sejumlah Rp50 miliar. Hutang yang dia punya ini terjadi saat dirinya maju di Pilkada DKI 2017.
Diketahui memang Sandiaga Uno sempat meminjami uang sebesar Rp50 miliar kepada Anies dengan tujuan logistik pemenangan saat putaran pertama Pilkada DKI 2017.
Ia mengaku jika keputusannya itu ia ambil setelah shalat Istikharah dan dengan mendengar pertimbangan dari pihak keluarganya. “Setelah saya Shalat Istikharah dan menimbang konsultasi dengan keluarga, saya tidak ingin melanjutkan pembicaraan mengenai masalah hutang Anies ini,” jelas Sandiaga Uno saat menghadiri perayaan Seabad NU di Jawa Timur.
Sandi dalam statementnya juga menjelaskan jika ia hanya ingin menghadapi tahun politik baru dengan rasa penuh suka cita. Apalagi dengan adanya Pilpres yang diadakan pada 2024 nanti, pihaknya mengatakan jika ingin fokus pada gerakan demokrasi dalam waktu dekat.
“Kita tatap masa depan dengan penuh rasa suka cita gembira dan persatuan dan kesatuan bangsa kita,” ucap optimis Sandiaga Uno.