JAKARTA ,RETENSI.id– Partai Nasdem sedang dibicarakan di media sosial mengenai keputusannya mengakomodasi wisata politik Anies ke beberapa tempat di Indonesia. mendengar hal ini, Nasdem memberikan respon soal private jet yang digunakan Anies Baswedan saat kunjungannya dari Aceh ke Padang, Sumatera Barat. Melalui Wakil Ketua Umum Nasdem, Ahmad Ali mengatakan kalau pesawat jet itu adalah fasilitas yang diberikan Nasdem sebagai dukungan kepada Anies untuk maju dalam Pilpres 2024.
“Perjalanan dari Aceh ke Padang itu enggak ada pesawat. Kita harus kembali ke Jakarta dalam waktu tiga jam, lalu balik lagi ke Padang, itu (pesawat) komersial, Kita kan perjalanan sangat panjang, dari Aceh Padang, Riau baru kembali ke Jakarta. Artinya tiga provinsi, tiap hari satu. kalau kita gunakan komersil, di sisi lain tidak ada konektivitas bandara, maknaya kami fasilitasi jet pribadi” Ucap ali sebagai respon partai Nasdem.
Diketahui kalau partai NasDem sudah mendeklarasikan dukungannya kepada Anies Baswedan sebagai calon presiden untuk maju di Pilpres 2024. Penjajakan koalisi masih dilakukan antar Demokrat dan PKS agar bisa mencalonkan Anies di Pilpres 2024.